Friday 8 January 2010

BERPETUALANG DI SPOT MANCING PAPUA DAN SERANGAN PREDATOR WAIKELO DAN PULAU MIANG SUMBA NTT

Jadwal Mancing mania trns7

LOGO MANCING MANIA

Sabtu, 9 Januari 2010
“Aksi Pemancing Papua”


Pulau Papua memiliki keindahan alam sekaligus potensi bahari yang masih sangat luar biasa. Kali ini Tim Mancing Mania melakukan petualangan mancing di berbagai spot di perairan ini bersama para pemancing pemula yakni para penduduk asli Papua. Beragam ikan berbagai ukuran berbagai ukuran berhasil dinaikkan. Aksi para pemancing asli Papua ini sangat seru dan menghibur karena ini adalah kali pertama mereka memegang alat pancing modern. Ditambah dengan keberagaman ikannya dan size yang di atas rata-rata menjadikan “Aksi Pemancing Papua” adalah tayangan yang tidak boleh dilewatkan. Strike!


Minggu, 10 Januari 2010
“Trip Waikelo dan Pulau Miang”


Tak diragukan lagi, Pulau Sumba di NTT adalah sarangnya ikan-ikan predator tangguh berukuran besar. Tim Mancing Mania kali ini akan membawa Anda menuju spot yang belum begitu dikenal yakni di perairan sekitar Waikelo, Sumba Barat Daya. Teknik trolling menjadi aplikasi paling ampuh untuk menggaet ikan-ikan predator. Perjalanan Tim Mancing Mania kemudian akan dilanjutkan ke Pulau Miang di Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur. Pulau indah ini merupakan fishing ground yang namanya baru mencuat dan menawarkan kejutan menarik yang bisa memuaskan hasrat para mancing mania. Strike!

0 comments:

Popular Posts