Jumat, 15/01/2010 15:07 WIB
Meski Mendung, Pengunjung Bosscha Tetap Tunggu Matahari Terlihat
Tya Eka Yulianti - detikBandung
Bandung - Meski cuaca mendung bahkan sempat hujan sehingga gerhana matahari belum terlihat di Observatorium Bosscha, Lembang, namun ratusan pengunjung tetap menunggu dan berharap cuaca segera cerah.
Pantauan detikbandung di Observatorium Bosscha, Jumat (15/1/2010), hingga pukul 12.50 WIB cuaca berawan, bahkan sempat disertai turunnya hujan. Ini membuat kecewa sekitar 200 pengunjung yang telah menanti saat-saat melihat fenomena alam yang tergolong langka ini.
Para pengunjung sempat berkumpul di ruang multi media untuk berlindung dari hujan. Karena bosan menunggu, perlahan-lahan mulai bubar, dan memilih berkeliling melihat-lihat teleskop dan alat-alat lainnya yang ada di Bosscha.
Di ruang multi media, petugas menggelar sesi tanya jawab dengan pengunjung. Para pengunjung memang tidak langsung pulang, karena diperkirakan gerhana masih terlihat hingga pukul 15.55 WIB.
Pipit Fitriana (27) warga Lembang, membawa serta kedua anaknya masing-masing berusia 6 dan 7 tahun untuk melihat gerhana matahari dari Bosscha. Ia sudah mendaftar sejak pukul 11.30 WIB, dan kemudian kembali lagi jam 13.30 WIB setelah menjemput anaknya.
"Kita penasaran, selama ini kita dekat dengan Bosscha tetapi belum pernah melihat langsung. Ia mengatakan akan menunggu sampai gerhana dikatakan berakhir.
"Kecewa sih, ga bisa lihat sekarang. Tetapi waktunya kan masih lama. Saya masih mau menunggu di sini," ujarnya.
Rencananya Bosscha akan melakukan live streaming dari beberapa negara yang bisa melihat gerhana matahari dengan persentase lebih besar seperti Malaysia, Srilanka dan beberapa negara lain. Namun ternyata ini pun tidak bisa dilakukan.
"Kami mohon maaf karena saat ini kami mengalami gangguan jaringan, sehingga kami belum bisa menayangkan gerhana di negara lain," ujar seorang petugas Bosscha, Eko.
(lom/lom)
sumber: bandung.detik.com
0 comments:
Post a Comment